Pesantren Ramadhan ini momen istimewa bagi para remaja untuk memperdalam ilmu agama dan meningkatkan keimanan yang dimana dilaksanakan pada tanggal 8 sampai 9 maret. Salah satu kegiatan utama dalam pesantren Ramadhan adalah pengajian bersama, di mana para remaja berkumpul untuk mendengarkan tausiyah dari ustaz . Dalam pengajian ini, berbagai materi keislaman seperti tafsir Al-Qur’an, hadis, serta akhlak mulia diajarkan dengan harapan dapat membentuk pribadi yang lebih baik. Suasana yang penuh kekhusyukan dan kebersamaan membuat para remaja semakin semangat dalam menimba ilmu.
Selain pengajian, ada juga kegiatan menarik lainnya adalah kaisar atau kajian islami sore hari. Kegiatan ini biasanya dilakukan sebelum waktu berbuka puasa, di mana para remaja diajak untuk mendiskusikan berbagai topik keislaman dengan metode yang lebih santai dan interaktif. Dalam kaisar, para remaja dapat mengajukan pertanyaan, berbagi pengalaman, serta mendalami isu-isu keagamaan yang relevan dengan kehidupan sehari-hari nya. Dengan adanya sesi ini, semoga pemahaman agama mereka semakin bertambah dan lebih siap untuk mengamalkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan.
Setelah seharian menjalani berbagai kegiatan, momen yang paling dinanti adalah buka bersama. Kebersamaan dalam berbuka puasa menjadi salah satu daya tarik utama dalam pesantren Ramadhan. Makanan yang sederhana namun penuh berkah dinikmati bersama dengan penuh rasa syukur. Sebelum berbuka, para remaja biasanya membaca doa bersama dan menyempatkan waktu untuk berdzikir. Kegiatan ini tidak hanya mempererat ukhuwah Islamiyah tetapi juga mengajarkan nilai berbagi dan kepedulian terhadap sesama.
Mencari dan mengumpulkan pahala tidak sesulit menjaga dan merawatnya. jangan sampai merasa banyak pahala, padahal sudah hangus semua karena ulah hati kita ( Ustad ahmad muzakki kamali ) FTIK.UCA